Kamis, 15 Mei 2014

Distribusi Lazisnu Gunungkidul Prioritaskan Lokasi Sekitar Donatur

Untuk menumbuhkan dan mempertahankan  hubungan emosional sesuai prinsip agama Islam  antara donatur dan penerima dana zakat, infak, dan sedekah, Lazisnu Gunungkidul memprioritaskan lokasi sekitar donatur sebagai sasaran distribusi. Lokasi lokasi sasaran distribusi Lazisnu Gunungkidul yang telah dilaksanakan antara lain: MI YAPPI BANSARI,  MI YAPPI NGUNUT, MI YAPPI WIYOKO, MI YAPPI NOLOGATEN, MTs DARUL QURAN, PP FAJRUSSA'ADAH, MI MAARIF MULO, MTs AL I'ANAH, TPQ AL IKHLAS SIYONO, TPQ SYAROFUL UMMAH, KAMAL, MODAL USAHA DI SIRAMAN DAN SIYONO, dan lain lain.
Baru baru ini juga telah melaksanakan distribusi ke PAUD ISTIQOMAH NGRANCANG, MI YAPPI GUBUGRUBUH, MI YAPPI TANJUNG, MI YAPPI NGLERI, MI YAPPI BALEHARJO, MI YAPPI RANDUKUNING, dan  BIAYA RUTIN ANAK ASUH untuk nyantri.
Dalam pelaksanaan distribusi tersebut selalu disampaikan nama nama donatur disekitar lokasi itu demi menumbuhkan hubungan baik antara donatur dan penerima donasi.

Senin, 12 Mei 2014

Dana Abadi Lazisnu Gunungkidul

Lazisnu Gunungkidul telah berhasil mengangkat beberapa anak asuh dari daerah pinggiran Gunungkidul dan telah nyantri di PP Darul Qur'an Wal Irsyad serta PP Fajrussaadah Wonosari. Dalam waktu dekat akan mengangkat 3 (tiga) anak asuh lagi untuk nyantri dan sekolah. Untuk menopang pembiayaan program ini, lazisnu gunungkidul membuka kesempatan kepada para dermawan untuk bergabung sebagai donatur dalam DALAZ (Dana Abadi Lazisnu Gunungkidul). Dalaz merupakan program pengumpulan dana non zakat untuk dijadikan modal usaha. Nantinya bagi hasil dari modal usaha ini akan digunakan untuk membiayai program program lazisnu gunungkidul, utamanya pembiayaan nyantri dan sekolah anak asuh. Bagi yang berminat, dana dapat ditransfer melalui rekening lazisnu gunungkidul